Emak-Emak Berdaster Ini Ternyata Mantan Finalis Putri Indonesia
Emak-emak Berdaster – Terjun dalam dunia kontes kecantikan tentu menjadikan seseorang dapat terkenal. Tidak terkecuali kontes kecantikan Putri Indonesia yang sering kali mencuri perhatian. Tetapi tidak sedikit juga para kontestan Miss Indonesia yang saat ini sudah beralih profesi. Seperti halnya sosok Lita Hendratno, kontestan Miss Indonesia tahun 2018. Lita saat itu mewakili provinsi Sulawesi Tenggara. Penampilannya yang cantik serta prestasinya yang sukses mengantarkan Lita Hendratno masuk ke final. Siapa yang menyangka bahwa kehidupan finalis Miss Indonesia 2018 tersebut saat ini sudah berubah drastis. Sosok Lita kini sempat viral di media sosial karena kesibukannya merawat sang buah hati.
Lita memang telah menikah dan mempunyai dua orang anak yang menggemaskan. Kesibukannya saat ini yaitu membesarkan anak-anaknya. Hal tersebut juga berdampak pada penampilan Lita Hendratno yang kini tampil sederhana. Seperti pada unggahan akun TikTok @familytimeindonesia yang menunjukkan finalis Miss Indonesia 2018 tersebut terlihat sedang menemani buah hatinya bermain odong-odong. Bukannya memakai pakaian yang trendi, Lita hanya menggunakan daster serta hijab bergo sejuta umat.
Videonya Viral Di Platform Tiktok
Saat ini video unggahan Lita Hendratno tersebut sukses mencuri perhatian pengguna aplikasi TikTok. Tidak heran jika pemilik akun @familytimeindonesia tersebut menunjukkan potret lawas ketika jadi kontestan Miss Indonesia 2018. Penampilan terbaru Lita Hendratno Ini lalu mendapatkan pujian dari para netizen. Video itu telah dilihat sedikitnya sebanyak 8.4 juta penayangan. Hal itu memperlihatkan emak-emak yang tenagh memakai daster, celana panjang, serta hijab. Potretnya terlihat sangat sederhana seperti ibu-ibu pada umumnya. Bahkan gaya khas dari emak-emak yangs edang menunggu anak main odong-odong itu terlihat natural.
Melihat Lita Hendratno pada awal video yang berdurasi 17 detik itu, membuat sebagian besar netizen tidak tahu. Bahwa emak-emak itu dulunya adalah bukan orang sembarangan. Sampai pada pertengahan video, Lita Hendratno menunjukkan kariernya yang sangat cemerlang di dunia kontes kecantikan Indonesia. “Nak, kamu harus tahu kalau ibu yang saat ini, dulunya itu seperti ini,” tulis Lita pada akun TikTok pribadinya. Melalui laman Instagram pribadinya, terlihat jelas soal transformasi Lita Hendratno ketika masih menjadi finalis Putri Indonesia beserta potret terbarunya yang menjadi ibu rumah tangga. Penampilannya yang sederhana berhasil membuat pangling.
Baca Juga : Beberapa Tingkah Aneh Emak-Emak Yang Unik Di Media Sosial
Memiliki Prestasi Cemerlang Ketika Masih Muda
Tidak hanya tenar karena kontes kecantikan Putri Indonesia. Tetapi, Lita Hendratno juga memiliki prestasi mentereng lainnya. Salah satunya yaitu jadi mahasiswa yang aktif serta berprestasi ketika masih muda. Dia bahkan jadi delegasi untuk International Model United Nations pada momen Global Peace Through Diplomacy yang di elenggarakan di Thailand ibu2canggih.id.